Jurnal Belajar
Anatomi dan Fisiologi Manusia
A. Nama
: Ni komang Sutriasih
NPM : 10 – 0928
Semester : V ( Lima)
Jurnal ke-/ Topik : II/ Kerangka, Sendi,
dan Otot
Hari/Tanggal : Selasa/2 Oktober 2012
B. Isi
Pembelajaran
Awal pembelajaran dosen
pengempu mata kuliah Anatomi dan Fisiologi Manusia Bapak Dr.Drs.Sri Cornelius
YM, M.Si. dan Ibu Ni Wayan Eka Yanti S.Pd, memulai perkuliahan dengan menerapkan
system pembelajaran mengunakan suatu metode.
Satu kelas dibagi menjadi 5 kelompok, setiap kelompok terdiri dari 4
orang. Masing – masing kelompok mendapatkan satu topik materi pembelajaran yang
harus dibaca dan dipahami, karena 2 personel anggota kelompok akan menjadi tamu
di kelompok yang lainnya untuk mendapatkan informasi mengenai materi yang
didapatkan tadi, sedangkan 2 personel anggota kelompok yang tersisa siap
menjadi tuan rumah untuk memberikan informasi kepada tamu-tamu yang akan
berkunjung untuk memperoleh informasi materi yang kita bawakan. Waktu yang
diberikan hanya 10 menit saja untuk mengumpulkan informasi yang diperoleh. Jika
informasi telah terkumpul maka dari pihak dosen yaitu Ibu Ekayanti S.Pd. akan
mengacak kelompok mana yang akan presentasi dan materi yang akan dibawakan. Adapun
materi-materi yang dipresentasikan diantaranya:
Ø Tulang
Belakang dan Tulang Panggul
Tulang belakang terdiri
atas 7 ruas tulang leher, 12 ruas tulang punggung, 5 ruas tulang pinggang, 5
ruas tulang kelakang, dan 4 ruas tulang ekor. Antara dua badan ruas terdapat
cakram antar ruas sehingga ruas ruas dapat bergerak satu terhadap yang lainnya. 2 ruas tulang leher mempunyai
keistimewaan yaitu ruas tulang leher yang pertama disebut dengan atlas atau
penyangga dapat berputar pada sebuah taju tegak. Ruas tulang leher yang kedua
yaitu paksi yaitu membawa kepala serta dengan gerak-geriknya. Gelang panggul
terdiri dari 3 tulang yaitu tulang usus, tulang duduk dan tulang kemaluan.
Ø Rangka
alat Gerak Bawah
Tulang-tulang penyusun
anggota gerak bawah terdiri dari: tulang pangkal paha, tulang paha (femur),
tulang tempurung lutut (patella), tulang kering (tibia), tulang betis (fibula),
tulang pergelangan kaki (tarsalia), tulang Telapak kaki (metatarsalia),
ruas-ruas jari kaki (falangus).
Ø Rangka
alat Gerak Atas
Alat gerak bagian atas
terdiri dari: tulang pengumpil (Radius), tulang Hasta (ulna), tulang lengan
atas (humerus), tulang pergelangan tangan (carpalia), tulang telapak tangan
(metacarpalia) ruas-ruas jari tangan (palangus).
Ø Sendi
Berdasarkan keluesan
dalam bergerak terdapat 3 macam persendian pada manusia yaitu : sinartrosis,
amfiartrosis, dan diartrosis. Persendian diartrosis dapat dibedakan menjadi 1)
sendi peluru yaitu sendi yang mampu bergerak kesegala arah, 2) sendi putar
yaitu sendi yang mampu bergerak berputar yang bertumpu pada satu bidang sumbu,
3) sendi engsel yaitu sendi yng mampu melakukan pergerakan satu arah, 4) sendi
ellipsoid yaitu sendi mirip sendi putar tetapi mempunyai bonggol dan ujung
tulang oval, 5) sendi pelana yaitu sendi yang seperti orang yang menunggangi
kuda, 6) sendi luncur yaitu sendi yang mampu melakukan gerak bergeser.
Ø Rangka
Dada dan Gelang Bahu
Rangka dada terdiri 33
ruas tulang belakang, 12 pasang tulang rusuk yang terdiri dari 7 pasang tulang
rusuk sejati, 3 pasang tulang rusuk tidak sejati, dan 2 pasang tulang rusuk
melayang. Tulang dada terdiri dari tulang hulu, tulang badan dan, tulang pedang-pedangan.
Selain materi pembelajaran di atas
adapun materi mengenai sistem otot yang dibawakan oleh Bapak Dr.Drs. Sri
Cornelius MY.M.Si.
C.
Bagian yang disenangi
Dari pembelajaran yang dilaksanakan
adapun yang saya senangi adalah pembelajaran dengan metode yang digunakan Ibu
Eka Yanti S.Pd. karena metode ini dapat membuat berpikir aktif, dan mengikat
kerja sama antar anggota kelompok. Sehingga antar anggota kelompok dapat
berinteraksi dan berkomunikasi dengan baik.
D.
Bagian yang sulit
Dari pembelajaran yang
dilakukan adapun materi yang masih belum saya pahami dan kuasai mengenai sistem
otot, dimana masih ada istilah-istilah yang belum saya mengerti. Jadi saya
masih perlu banyak membaca mengenai materi ini.
E.
Refleksi
Berdasarkan
pembelajaran yang dilaksanakan metode yang dipergunakan sangat efektif sehingga
dapat memacu siswa lebih aktif dan mampu bekerja sama antar anggota kelompok,
hanya saja masalah waktu yang sangat singkat sehingga adaa kesan terburu-buru.
Hal ini menyebabkan adanya hutang pertanyaan – pertanyaan yang belum sempat
terjawab. Jadi alangkah bagusnya jika hutang hutang pertanyaan itu bisa dijawab
semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar